Wadansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonarhanud 8/MBC Jadi Inspektur Upacara di Sekolah Perbatasan

    Wadansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonarhanud 8/MBC Jadi Inspektur Upacara di Sekolah Perbatasan

    Nunukan, - Pembekalan dan pengembangan wawasan kebangsaan, dinilai sangat penting untuk dilakukan oleh Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC kepada para pelajar.

    Pembekalan itu, mampu membentuk karakter disiplin, hingga jiwa nasionalisme para pelajar.

    Seperti yang dilakukan oleh Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC dalam upacara yang berlangsung di SMAN 1 Nunukan. Senin (22/01/2024).

    Pembekalan tersebut dilakukan oleh Wadansatgas, Kapten Arh M. Khairul Basyri Harahap. 

    "Pembekalan bela negara, sebetulnya tidak hanya dilakukan oleh TNI saja. Tapi, bisa dilakukan oleh seluruh warga Indonesia, " jelasnya.

    "Ini dalam rangka mempersiapkan generasi penerus bangsa yang berkarakter dan memiliki disiplin yang tinggi, " tambahnya.

    Wadansatgas menambahkan, bela negara bisa dilakukan melalui berbagai cara, salah satunya dapat dikembangkan dari hal-hal positif yang berlandaskan budaya dan nilai luhur bangsa.

    "Untuk itu, saya mengajak seluruh siswa SMAN 1 untuk meningkatkan kesadaran bela negara dan wawasan kebangsaan melalui kegiatan-kegiatan positif, " pungkasnya. PenArh8

    SRITI
    Setia, Berani, Berhasil

    Journalis

    Journalis

    Artikel Sebelumnya

    Pangdam V/Brawijaya Melaksanakan Kunjungan...

    Artikel Berikutnya

    Satgas Yonarhanud 8/MBC Kembali Menerima...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri Kolaborasi Dengan Royal Thai Police Tangkap Bandar Narkoba DPO Red Notice di Bangkok, Thailand
    Bareskrim Polri Berhasil Amankan DPO Pengendali Clandestine Lab di Bali Asal Ukraina, Dirtipidnarkoba: Bukti Tegas Perang Melawan Narkoba
    Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir
    Kapusjianstralitbang TNI Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia
    Hendri Kampai: Main-Main dengan Hukum? Waspada, 'Vigilante Virtual' Tak Pernah Tidur!

    Ikuti Kami